Indeks Prestasi Kumulatif atau sering disebut IPK adalah hal yang selalu menjadi pembicaraan di kalangan civitas akademika perguruan tinggi. Tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi seorang mahasiswa jika dapat meraih IPK tertinggi di antara teman seangkatannya. Pada Semester Ganjil tahun ini, tercatat sebanyak 23 mahasiswa prodi S1 tadris bahasa Inggris meraih IPK tertinggi di angkatannya masing-masing.
Ucapan selamat seiring rasa bangga diucapkan kepada para mahasiswa tadris bahasa Inggris FITK UINSU tersebut, atas capaian perolehan IPK tertinggi yang mereka raih. Prestasi ini tentunya tidak terlepas dari motivasi serta bimbingan yang diberikan oleh masing-masing Penasehat Akademik (PA). Apresiasi tertinggi diberikan kepada para dosen PA tersebut, dengan harapan akan lebih banyak lagi mahasiswa yang mampu meraih IPK tinggi sebagai wujud ketekunan mereka dalam belajar.